Perpanjang STNK Kendaraan di Masa Pandemi menggunakan Biro Jasa Bouche (Kota Bandung)

Bulan Juli 2021, tepat sudah si putih Vario 125 berusia 5 tahun. Saya berinisiatif untuk curi start mengurus perpanjangan STNK motor di awal bulan. Maksudnya biar nggak ngantri gitu, hehehe. Maka pada hari Jumat 2 Juli 2021 saya datang ke SAMSAT Kota Bandung yang berlokasi di Jl. Soekarno Hatta pada pagi hari.

Sesampainya di SAMSAT, saya baru tau kalau di SAMSAT sekarang pelayanannya ada kuotanya. Katanya sih untuk menghindari kerumunan karena sedang pandemi COVID-19. Saya tiba pukul 08.00 WIB, kuotanya sudah habis! Ternyata untuk hari Jumat dan Sabtu, kuotanya hanya ada 150 orang saja, sedangkan untuk hari Senin sampai Kamis kuotanya 350 orang. Saya tanya ke satpam, pelayanan cek fisik dimulai pukul 08.00 WIB, namun untuk nomor antrian sudah bisa diambil pukul 05.30 WIB dan katanya jam 06.00 WIB antrian untuk mengambil nomor antrian sudah panjang. INI SUNGGUH MENJENGKELKAN DAN MEMBUAT SAYA EMOSI!!! Kalau acara dimulai pukul 08.00 tapi nomor antriannya bisa diambil jauh sebelum waktunya, ini jelas tidak fair bagi orang-orang yang tidak dapat meluangkan waktunya. Dasar orang Indonesia, paling susah disuruh tepat waktu. Kalau nggak terlambat, ya datangnya kepagian, tapi tidak pernah tepat waktu. Lagipula, kalau memakai sistem kuota seperti ini bukannya tetap saja akan terjadi penumpukan dan kerumunan setiap harinya ya? Pasti setiap hari orang-orang berebut untuk mengambil nomor antrian, karena kuotanya terbatas. Tujuan awal untuk mencegah kerumunan malah tidak tercapai dong.

Setelah saya mendapatkan informasi tersebut, saya pesimis bisa mendapatkan nomor antrian di pagi buta. Sistemnya tidak jelas, tidak ada pelayanan online untuk perpanjangan STNK 5 Tahunan. Saya tidak kebayang harus antri memperebutkan nomor antrian di pagi buta, apalagi di masa pandemi COVID-19 varian Delta yang sangat mudah menular seperti sekarang…hiiiyyy, serem! Untungnya saya teringat kalau dulu orangtua saya suka menggunakan biro jasa Bouche untuk mengurus pajak kendaraan. Saya pikir, kalau perpanjang STNK 5 Tahunan bisa menggunakan biro jasa, tentunya saya tidak harus keluar rumah di pagi buta untuk berebut nomor antrian. Saya dan istri pun memutuskan untuk mencoba mendatangi biro jasa Bouche.

Biro Jasa Bouche: Melayani Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor sejak dulu kala

Biro jasa Bouche ini terletak di Jl. Veteran No. 69, dekat perempatan Jl. Sunda. Gedungnya ada di sebelah kiri jalan. Saya dan istri pun masuk ke dalam gedungnya. Tempatnya bersih, rapi, dan yang membuat saya terkesan adalah betapa baiknya pelaksanaan protokol kesehatan di Bouche. Setiap loket dilengkapi dengan pembatas acrylic tanpa celah sedikitpun, tapi ada bagian yang bisa ditarik ke atas untuk menyerahkan dokumen. Loketnya pun dilengkapi dengan microphone dan speaker, sehingga suara pelanggan dan petugas loket terdengar dengan jelas walaupun diberi sekat acrylic tanpa celah.

Saya ambil nomor antrian, tunggu sebentar dan tibalah giliran saya maju ke loket. Saya tanya ke petugas loket, ternyata Bouche melayani jasa pembayaran pajak STNK tahunan, perpanjangan STNK 5 Tahunan, balik nama dan lain-lain. Prosesnya pun mudah dan cepat. Untuk jasa perpanjangan STNK 5 Tahunan, dokumen yang wajib dibawa diantaranya adalah:

  1. KTP
  2. STNK
  3. BPKB
  4. Kendaraan yang akan diganti plat nomornya

Setelah dokumen diserahkan, petugas akan memberikan rincian biaya untuk proses perpanjangan STNK tersebut. Pelanggan diberikan pilihan untuk membayar tagihan, dapat menggunakan cash, debit, maupun transfer bank. Sungguh praktis dan mudah. Saya pun membayar menggunakan metode transfer bank. Setelah itu, petugas akan memfotocopy dokumen-dokumen di atas dan meminjam STNK bersama BPKB yang asli. Copy dokumen ini diperlukan untuk pengambilan STNK dan plat nomor motor saya ketika sudah selesai nanti. Saya pun kemudian menandatangani beberapa dokumen, lalu petugas memberikan estimasi kapan STNK bisa diambil. Saya cukup kaget dan heran, datang di hari Jumat dan dijanjikan selesai di hari Senin, bisa ambil langsung di Bouche setelah mendapatkan notifikasi via WhatsApp. Wow, cepat sekali ya! Lain kali kalau mau perpanjang STNK 5 Tahunan lebih baik ke biro jasa saja daripada mengurus langsung di SAMSAT, lebih mudah, praktis, cepat dan tidak buang banyak waktu!

Proses berikutnya adalah cek fisik kendaraan, pastikan kendaraan yang akan diperpanjang STNK 5 Tahunan dibawa ke Bouche, karena akan dilakukan “penggosokan” nomor rangka dan nomor mesin kendaraan untuk dicocokkan dengan dokumen STNK dan BPKB. Setelah selesai, kami pun pulang ke rumah.

Hal lain yang membuat saya terkesan adalah biro jasa Bouche ini sudah berdiri sejak 1978. Sistem input data komputernya terlihat sederhana dan classic. Di sekeliling loket, terpampang berbagai informasi dari biro jasa Bouche, dan lucunya font dari informasi tersebut menggunakan Comic Sans…saya dan istri tertawa melihatnya šŸ˜€ Saya kagum dengan Bouche, mereka masih bisa survive menghadapi perubahan jaman dari sejak dulu berdiri hingga sampai saat ini.

Benar saja, hari senin saya mendapatkan pesan WhatsApp dari Bouche bahwa STNK dan plat nomor motor saya sudah bisa diambil di Bouche. Karena saya baru bisa menyempatkan diri ke Bouche hari Rabu, maka saya dan istri mengambil STNK dan plat nomornya hari Rabu. Jangan lupa bawa bukti pembayaran beserta dokumen yang telah difotocopy oleh Bouche ya, agar STNK dan plat nomornya bisa diambil.

Overall, saya sangat puas menggunakan biro jasa Bouche untuk proses perpanjangan STNK 5 Tahun motor saya. Saya cukup datang ke Bouche, duduk manis dan bayar jasanya saja. Tidak perlu mendatangi SAMSAT di pagi buta untuk berebut nomor antrian, tidak perlu ke Jl. Soekarno Hatta yang kalau sudah agak siang bisa membuat punggung matang terpanggang panasnya sinar matahari. Dan yang lebih penting lagi, saya tidak perlu berkerumun dengan orang lain di saat pandemi COVID-19 varian Delta. Jadi rasanya tenang, aman dan nyaman!

One thought on “Perpanjang STNK Kendaraan di Masa Pandemi menggunakan Biro Jasa Bouche (Kota Bandung)

  1. Berapa biaya jasanya saat itu?

Leave a comment